• Mon, 25 Sep 2023

Pelaksanaan Job Fair di SMK Muhammadiyah Kota Tasikmalaya


Sabtu, 23 September 2023-Sekitar 25 Perusahaan hadir pada pelaksanaan Job Fair yang diselenggarakan oleh SMK Muhammadiyah Kota Tasikmalaya, sebanyak 500 lebih lowongan pekerjaan tersedia bagi alumni dan masyarakat umum.

Job Fair tersebut dibuka secara langsung oleh Kepala Cabang Dinas Wilayah XII Provinsi Jawa Barat H. Dedi Suryadin, S.Pd., M.Pd dalam sambutannya beliau mengajak peran serta seluruh stakeholder untuk dapat menangani permasalahan pengangguran dan adanya miss match di dunia ketenagakerjaan. Dengan saling bahu membahu menjawab permasalahan ini, tentunya akan membawa solusi ke arah yang lebih baik. Terutama kurikulum merdeka yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dunia industri saat ini.

Hadir pula dalam kesempatan tersebut Kepala Bidang Pelatihan Produktivitas Penempatan Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Dra. Hj. Nining Herlina, M.Si, dalam sambutannya Dinas Tenaga Kerja akan selalu terus berkoordinasi dan melakukan komunikasi yang baik dan berkesinambungan dengan pihak sekolah terutama Bursa Kerja Khusus pada satuan pendidikan untuk bersama-sama mengambil langkah nyata dalam menangani permasalahan ketenagakerjaan, salah satunya dengan adanya jabatan tidak favorit namun kebutuhan demand yang banya, bahkan ada banyak pula kesempatan kerja ke luar kota bahkan luar negeri yang kurang diminati pencari kerja.

Job Fair ini adalah sebagai langkah nyata dalam upaya pemerintah mempertemukan secara langsung pemberi kerja dengan pencari kerja untuk mendapatkan pekerjaan, dengan maksud agar tujuan tematik dalam rangka mengatasi permasalahan pengangguran ini dapat segera tertangani.


SHARE: