SOSIALISASI PENCALONAN WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA TASIKMALAYA DALAM PEMILIHAN SERENTAK TAHUN 2024
Tasikmalaya - Selasa, 7 Mei 2024. Bertempat di Ballroom Grand Metro Hotel Tasikmalaya dilaksanakan acara Sosialisasi Pencalonan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tasikmalaya Dalam Pemilihan Serentak Tahun 2024.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Ketua KPU Kota Tasikmalaya, Unsur Forkopimda Kota Tasikmalaya, Perwakilan Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya, Perwakilan Partai Politik, Ormas, Komunitas Disabilitas, Ketua MUI Kota Tasikmalaya, serta tamu undangan lainnya.
Dalam keterangannya, Ketua KPU Kota Tasikmalaya, Asep Rismawan, S.IP menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini bertujuan untuk menyosialisasikan tahapan-tahapan pelaksanaan pilkada serta pendidikan politik bagi masyarakat. Beliau juga menambahkan bahwa diharapkan masyarakat dapat turut berpartisipasi dan mendukung pelaksanaan pilkada serentak tahun 2024 khususnya di Kota Tasikmalaya.
SHARE: