• Tue, 10 May 2022

PEMBERIAN SK PENSIUN TMT 1 MEI 2022


Setelah selesai menjalankan masa tugas, 37 orang Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya memasuki masa purna tugas TMT 1 Mei 2022. 

Selasa, 10 Mei 2022. Wali Kota Tasikmalaya Drs. H. Muhammad Yusuf menyerahkan Keputusan Walikota Tasikmalaya tentang Pemberitahuan dan Pemberian Pensiun PNS TMT 1 Mei 2022. Bertempat di Aula BKPSDM Kota Tasikmalaya.

Turut hadiri Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, Kepala BKPSDM Kota Tasikmalaya, Asisten Adimistrasi Umum, Ketua PWRI, Pimpinan Bank BJB dan PT Taspen dan Perwakilan Perbankan. 

Pada sambutannya, Wali Kota Tasikmalaya berpesan kepada 37 orang ASN yang memasuki masa purna tugas agar selalu dalam suasana hati dan pikiran yang baik dan mencari kesibukan agar tidak jenuh dan banyak penyakit yang bermunculan dalam menjalani masa purna tugasnya.


SHARE: