Rapat Koordinasi Kota Sehat Kota Tasikmalaya Tahun 2022
Tasikmalaya - Jumat, 12 Agustus 2022 Wali Kota Tasikmalaya Drs. H. Muhammad Yusuf mengikuti sekaligus membuka Rapat Koordinasi Kota Sehat Kota Tasikmalaya tahun 2022 yang bertempat di Aula Bale Kota Tasikmalaya.
Pada sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kota sehat merupakan wujud dari kota yang bersih dan nyaman bagi penghuninya. Penyelenggaraan kota sehat bukan menitikberatkan pada hasil dan target indikator semata, namun proses yang dijalankan secara terus menerus.
SHARE: