• Mon, 26 Sep 2022

UPACARA PERINGATAN HUT KE-62 UUPA TAHUN 2022 DAN PENYERAHAN SERTIFIKAT ASET PEMERINTAH KOTA TASIKMALAYA


Tasikmalaya - Senin, 26 September 2022 bertempat di Halaman Kantor BPN Kota Tasikmalaya dilaksanakan Upacara Peringatan HUT Ke-62 UUPA Tahun 2022 dan Penyerahan Sertifikat Aset Pemerintah Kota Tasikmalaya Sebanyak 27 (Dua Puluh Tujuh) Bidang.

Turut dihadiri Wali Kota Tasikmalaya, Asisten Administrasi Umum Setda Kota Tasikmalaya, Kepala BPN Kota Tasikmalaya, Kepala BPKAD Kota Tasikmalaya, Ketua IPPAT Kota Tasikmalaya serta tamu undangan lainnya.

Peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang tahun 2022 mengusung tema "Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Cepat, Berkualitas dan Tangguh".

Pada sambutan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Hadi Tjahjanto, yang dibacakan oleh Wali Kota Tasikmalaya Drs. H. Muhammad Yusuf, tema yang diusung bertujuan untuk memberikan semangat mewujudkan percepatan transformasi digital dalam pelayanan publik, pengaduan, perizinan, penanganan masalah dan data base yang akan menghasilkan layanan kepada masyarakay yang transparan, cepat, efektif dan efisien.

Pada kegiatan ini dilaksanakan juga penyerahan sertifikat aset Pemerintah Kota Tasikmalaya sebanyak 27 (Dua Puluh Tujuh) bidang secara simbolis oleh Kepala BPN Kota Tasikmalaya kepada BPKAD Kota Tasikmalaya.


SHARE: